Apa itu Makna Leksikal, gramatikal,
denotatif, & konotatif?
Makna Leksikal dan gramatikal
Apa itu Makna Leksikal?
Makna leksikal adalah suatu makna kata yang belum
mengalami perubahan bentuk. Makna
leksikal disebut juga makna kata yang sesuai dengan
kamus. Untuk mengetahui makna
leksikan yang ada pada suatu kata, kamu dapat melihatnya
di dalam kamus.
Contohnya adalah sebagai berkut:
Kata ibu memiliki arti dalam kamus adalah orang
yang melahirkan; orang tua perempuan.
Apa itu makna gramatikal?
Makna gramatikal adalah makna kata setelah kata tersebut
mengalami proses
gramatikalisasi, baik melalui pengimbuhan, pengulangan
maupun pemajemukan.
Makna gramatikal, dapat sama, berubah, ataupun juga
bahkan berbeda sama sekali dengan
makna leksikalnya. Oleh karena itu, makna gramatikal
disebut juga makna struktural.
Contohnya adalah sebagai berikut:
(a) Kata keibuan memiliki arti bersifat seperti
seorang ibu.
(b) Kata ibu guru memiliki perempuan yang
pekerjaannya mengajar.
Makna Denotatif dan Konotatif
Apa yang dimaksud dengan Makna
Denotatif dan Konotatif?
Perbedaan kedua makna itu berdasarkan ada tidaknya
perubahan pada makna dasar
suatu kata. Apabila suatu kata tidak mengalami perubahan
makna, kata itu mengandung
makna denotasi. Sebaliknya, apabila kata tersebut
mengalami perubahan makna, kata
itu mengandung makna konotasi. Makna konotasi disebut
juga makna kias atau makna
kontekstual.
Contoh makna denotatif adalah:
(a) Kata ibu guru memiliki arti perempuan yang
kerjanya mengajar.
(b) Kata ibunya Sule memiliki arti perempuan yang
melahirkan Sule.
Sedangkan Contoh makna konotatif adalah sebagai berikut:
(a) Kata ibu kota memiliki arti pusat pemerintahan.
(b) Kata ibu
jari memiliki arti jari paling besar; jempol.
Comments
Post a Comment